ANALISIS PERBANDINGAN KADAR KALSIUM PADA YOGHURT BERMEREK DAN TIDAK BERMEREK DI KECAMATAN CIGUGUR MENGGUNAKAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS
Abstract
Kebutuhan asupan gizi yang cukup diperlukan tubuh agar tetap sehat. Kalsium merupakan salah satu zat gizi yang berperan penting dalam tubuh. Sumber utama asupan kalsium berasal dari susu dan produk olahan susu. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi keberadaan kalsium dan mengetahui kadar kalsium yang terkandung pada 4 sampel yoghurt bermerek dan 4 sampel yoghurt tidak bermerek yang beredar di Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan. Metode penelitian ini adalah penelitian eksperimental di Laboratorium secara kualitatif dan kuantitatif. Uji kualitatif dilakukan untuk mengetahui adanya kandungan kalsium, uji kuantitatif dilakukan dengan metode Spektrofotometri UV-Vis untuk mengetahui kadar kalsium pada sampel. Pada analisis kualitatif diketahui bahwa seluruh sampel positif mengandung kalsium. Diperoleh hasil panjang gelombang maksimum yaitu 531 nm serta diperoleh persamaan regresi linier y = 0,3x + 0,428 dengan nilai koefisien korelasi 0,98090. Berdasarkan pengukuran diketahui bahwa ratarata kadar kalsium pada yoghurt bermerek adalah 1,83 mg/mL, sedangkan rata-rata kadar kalsium pada yoghurt tidak bermerek adalah 1,922 mg/mL. Sehingga terdapat perbedaan kadar kalsium pada yoghurt bermerek dan tidak bermerek yang beredar di Kecamatan Cigugur sebesar 0,092 mg/mL atau 4,78%.